Pages

Minggu, 02 Oktober 2011

Tawuran Pelajar


Jakarta, 23 Juni 2011 terjadi tawuran antar pelajar di Kota Bambu,  Slipi, Jakarta Barat. Kedua  pelajar saling melempar batu satu sama lain, terlihat banyak yang membawa senjata tajam  seperti celurit, pisau, parang dan samurai. Sekolah yang terlibat tawuran adalah Smk 1 Slipi dan Sman 24 Jakarta.
Tidak diketahui pasti motif tawuran ini, namun saksi mata melihat bahwa perkelahian ini dipicu oleh ulah anak sekolah Smk 1 Slipi yang memeras murid kelas X Sman 24 Jakarta, karena tidak terima dengan kejadian ini Sman 24 Jakarta pun menyerang balik sekolah  Smk 1 Slipi.  Akhirnya tawuran ini dapat diredam oleh polisi sektor Slipi yang pada saat kejadian, tidak jauh dari tempat terjadinya tawuran tersebut.
Polisi sektor Slipi ini pun menindak tegas para pelajar yang terlibat tawuran ini. Mereka yang tertangkap lalu diperiksa satu persatu dan dikembalikan lagi kepada pihak sekolah masing-masing untuk ditindak lebih lanjut.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Tawuran pelajar mengapa ya sering terjadi.

Posting Komentar